.mifkaisme weblog.
.mifkaisme weblog. |
Anak-Anak Yang Betah Main di Internet Posted: 23 Mar 2010 11:19 PM PDT Dewasa ini anak SD kelas 4 pun bisa dengan mudah mengakses internet. Ck ck ck, anak zaman sekarang… Ya, tadi siang, saya didatangi si Alif yang merengek ingin main internet, katanya mau cari-cari gambar Naruto. Dia masih sekolah SD. Wah, sudah pandai browsing sendiri, tanpa bantuanku. Di satu sisi saya senang, anak sekecil itu sudah mengenal dan akrab kecanggihan tekhnologi, sehingga mereka juga bisa mendapat hiburan atau lebih mudah mencari bahan-bahan untuk memperlancar proses belajarnya; tapi di sisi lain, saya khawatir, ia bisa saja tak sengaja membuka dan menemukan situs atau gambar-gambar yang tak boleh di lihat anak-anak. Ibu Shanti yang saya kenal juga mempunyai anak yang sudah agak mahir menggunakan internet. Setiap anaknya asyik main di Google, ia seringkali menemani dan membimbingnya. Tapi ia juga seringkali khawatir jika si anak yang memasukkan satu “kata kunci” di Google akan menerima beberapa hasil gambar yang “buruk” dan “merusak”. Kasus lain, Pak Muhtar tetangga kawan saya khawatir kalau anak gadisnya kecanduan main Facebook. Tiga bulan terakhir ini, kegiatan anaknya melulu depan komputer menikmati jejaring sosial tersebut. Dampaknya, si anak gadis jadi jarang terlihat belajar, baca buku dan mengaji lagi. Tentu saja, internet bisa menimbulkan kerugian besar jika anak-anak tidak mendapat bimbingan yang maksimal ketika bermain internet. Hm, jika dilarang main internet lagi , mereka akan menangis, marah bahkan stress; atau bahkan diam-diam pergi ke warnet. Jika saya melakukan pemblokiran pada situs-situs yang tidak dikehendaki…ah, terlalu banyak dan anak-anak itu bisa memberikan reaksi yang sama seperti ketika mereka dilarang main internet. Hm, bingung. Jadi, bagaimana sih cara memberikan bimbingan dan arahan yang efektif bagi anak-anak yang betah main di internet? Baca juga: Cara Mudah Blokir Situs Yang Tidak Dikehendaki |
Cara Mudah Blokir Situs Yang Tidak Dikehendaki Posted: 23 Mar 2010 11:15 PM PDT Di satu sisi, internet menjadi sarana edukasi yang menghibur bagi anak, namun di sisi lain bisa berbahaya karena anak bisa dengan mudah mengakses informasi atau gambar-gambar yang tidak sesuai dengan usia mereka. Salah satu cara untuk mencegah anak menemukan dan membuka gambar dan situs-situs yang tak dikehendaki adalah dengan memblokir situs-situs yang tak baik bagi mereka. Cara ini sangat mudah, tanpa software. Berikut ini cara yang simple untuk memblokir situs atau website agar tidak dapat di akses dengan cara memanfaatkan file hosts bawaan system operasi windows.
Langkahnya, masuklah ke directory berikut ini : Windows –> System32 –> drivers –> etc Buka C:\WINDOWS\system32\drivers\etc, di situ ada file dengan nama hosts. Buka file tersebut dengan notepad/ wordpad, di dalamnya terdapat teks seperti ini: 127.0.0.1 localhost Nah, misalnya kita ingin memblokir situs facebook dan Youtube, tambahkan saja daftar baru, misal: 127.0.0.1 localhost Catatan: semakin banyak situs yang mau kita blokir, maka ujung IPnya harus berurutan, mulai dari 1 sampai berapa banyak situs yang akan kita blok. 127.0.0.4 www.google.com Kalau sudah selesai, jangan lupa save. Sekarang coba buka situs-situs yang sudah masuk dalam daftar blokir, maka browser kita akan menampilkan pesan kesalahan koneksi. Mudah kan? Nah, jika ingin membuka blokir, hapus saja daftarnya dan save. Semoga bermanfaat Filed under: Ω Ilmu Internet, Ω Ilmu Komputer Tagged: Blokir Situs, Tips, Trik, Windows |
You are subscribed to email updates from mifka weblog To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Komentar